Kompas TV internasional kompas dunia

Presiden Ukraina Positif Covid-19

Kompas.tv - 10 November 2020, 04:45 WIB
presiden-ukraina-positif-covid-19
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy mengumumkan dirinya positif Covid-19 pada Senin (9/11/2020). (Sumber: Associated Press)
Penulis : Tussie Ayu

KIEV, KOMPAS.TV – Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy mengumumkan dirinya positif Covid-19 pada Senin (9/11/2020). Setelah terkonfirmasi positif Covid-19, dia akan bekerja dalam isolasi mandiri sambil melakukan perawatan kesehatan.

“Di dunia ini tidak ada orang yang beruntung, jika tidak menganggap Covid-19 sebagai ancaman. Namun saya merasa baik. Saya berjanji untuk mengisolasi diri dan terus bekerja,” ujarnya dalam cuitan di Twitter.

Zalenkiy mengatakan dia mengalami demam 37.5 derajat Celsius.

Baca Juga: Kepala Staf Gedung Putih Mark Meadows Positif Covid-19

Volodymyr Zelenskiy yang berusia 42 tahun, menjadi Presiden Ukraina pada 2019. Ia merupakan pendatang baru di dunia politik, dimana sebelumnya dia lebih dikenal sebagai aktor dan komedian.

Popularitasnya meroket di Ukraina setelah membintangi sitcom TV “Hamba Rakyat”. Dia berperan sebagai guru yang tiba-tiba menjadi presiden setelah membuat kata-kata kasar tenang korupsi yang kemudian menjadi viral.

Dalam pemilu 2019, dia mengalahkan petahana Petro Poroshenko dengan mudah.

Baca Juga: Kabar Gembira! Vaksin Covid-19 Pfizer Terbukti 90 Persen Efektif

Infeksi virus corona kembali meningkat di Ukraina setelah musim panas. Pada Senin lalu, Ukraina melaporkan 8.867 kasus infeksi baru dan 115 kematian dalam 24 jam terakhir. Sedangkan selama pandemi, sebanyak 8.565 orang telah meninggal karena Covid-19 di negara tersebut.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x