Kompas TV internasional kompas dunia

Tuduh Ada Kecurangan, Trump Minta Penghitungan Suara Pilpres AS Dihentikan

Kompas.tv - 5 November 2020, 11:24 WIB
Penulis : Laura Elvina

WAHINGTON DC, KOMPAS.TV - Kandidat petahana Pilpres AS Donald Trump secara terang-terangan menyebut adanya kecurangan dalam proses pemilihan presiden Amerika Serikat 2020-2024.

Atas dasar inilah, Trump meminta proses penghitungan suara segera dihentikan. Dalam pertemuan yang digelar Rabu (4/11) di Gedung Putih, Trump menyatakan akan menganulir hasil perhitungan suara dengan membawa indikasi kecurangan ke Mahkamah Agung Amerika Serikat.

"Ini merupakan penipuan terhadap masyarakat AS. Ini sangat memalukan negara kita," kata Trump dalam pidato di seremonial Ruang Timur Gedung Putih, Rabu (4/11).

"Sebenarnya kami benar-benar memenangkan pemilihan ini. Ini adalah momen yang sangat besar, kami akan pergi ke Mahkamah Agung, kami ingin semua pemungutan suara dihentikan," lanjut Trump.

Tim pemenangan Capres petahana Amerika Serikat (AS) Donald Trump sejauh ini telah melayangkan gugatan untuk menghentikan penghitungan suara Pilpres AS 2020 di tiga negara bagian.

Tiga negara bagian itu adalah Pennsylvania, Nevada, dan Georgia.

Baca Juga: Trump Tuntut Diberi Akses Pada Penghitungan di Michigan dan Minta Hasil di Wisconsin Dihitung Ulang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x