Kompas TV regional berita daerah

Kasus Narkoba di Kota Santri Tinggi

Kompas.tv - 4 November 2020, 16:21 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

TASIKMALAYA, KOMPAS.TV - Kota Tasikmalaya, yang notabene disebut kota santri, tingkat peredaran dan penyalahgunaan narkobanya masih tinggi.

Satuan reserse narkoba Polresta Tasikmalaya pada bulan oktober 2020 kemarin, berhasil mengungkap 9 kasus penyalahgunaan narkoba dengan total 9 tersangka. 

Dalam pengungkapan tersebut, polisi berhasil menyita barang bukti obat-obatan terlarang sebanyak 16.358 butir, 47,7 gram sabu, 9 gram ganja serta 25 gram tembakau sintetis. 

Kapolresta Tasikmalaya, akbp Doni Hermawan mengatakan, dari 9 tersangka yang diamankan, 3 diantaranya merupakan residivis, sisanya pengedar yang baru terjun ke dunia hitam narkoba. 

Hasil penyelidikan, modus para tersangka ini mendapatkan kiriman barang dari sistem daring dan dijual dengan sitem tempel. Nantinya calon pembeli mengambil barang di lokasi yang telah disepakati.

IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x