Kompas TV regional berita daerah

PHBI Sulut Gelar Peringatan Maulid Nabi

Kompas.tv - 30 Oktober 2020, 20:10 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV- Pengurus Hari-Hari Besar Islam –PHAABI- Sulawesi Utara memperingati Maulid Nabi 2020 dengan menggelar Tabligh Akbar yang diikuti oleh para tokoh agama dan ormas islam. Melalui peringatan ini umat islam diharapkan lebih meningkatkan iman dan ketakwaan dengan tetap bersandar kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Acara ini dihadiri oleh Pjs Gubernur Sulut bersama jajaran Forkopimda, serta para tokoh dan ormas islam.

Tema peringatan Maulid Nabi pada tahun ini adalah optimalisasi dakwah semangatkan kerukunan, sedangkan sub tema yang diangkat adalah Rasulullah teladan untuk semua.

Tabligh Akbar menghadirkan sosok pendakwah kondang Ustadz Yusuf Mansyur yang dalam ceramahnya mengajak umat islam untuk tetap menjaga keimanan dan selalu bersandar kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Sementara, Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni mengatakan, peringatan Maulid Nabi menjadi momentum bagi umat islam untuk senantiasa meneladani Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam kesempatan itu, Gubernur juga meminta para tokoh agama turut berperan dan menjadi contoh dan teladan dalam mencegah COVID-19, agar pandemi cepat berlalu.

#kompastvmanado #maulidnabi #phbisulut

Yongke Londa Kompas tv Manado

Tag :

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x