Kompas TV internasional abc australia

Israel akan Mulai Uji Coba Vaksin Virus Corona Pada Manusia

Kompas.tv - 26 Oktober 2020, 23:07 WIB
israel-akan-mulai-uji-coba-vaksin-virus-corona-pada-manusia
Serangkaian uji coba vaksin Covid-19 pada manusia akan di mulai Israel pada 1 November 2020, Pengujian klinis ini akan dibagi menjadi 3 tahapan. (Sumber: ABC News)
Penulis : Agung Pribadi

Jerusalem, Kompas TV - Para peneliti yang bergabung dibawah Institut Penelitian Biologi Israel yang dikelola negara, pada Minggu (25/10) mengumumkan akan memulai pengujian pada manusia vaksin virus korona, minggu depan.

Pengujian klinis itu akan dimulai pada tanggal 1 November. Dengan kelompok awal yang terdiri dari 80 orang,

kemudian diperluas ke tahap kedua sebanyak 960 orang pada bulan Desember

Dan tahap ketiga yang terakhir sebanyak 30.000 orang pada April atau Mei mendatang, tergantung pada hasil dari fase sebelumnya.

Direktur Israel Institute for Biological Research (IIBR), Dr. Shmuel Shapira mengatakan,

“Saya percaya pada kemampuan para ilmuwan kami dan saya yakin bahwa kami dapat menghasilkan vaksin yang aman dan efektif,” ujarnya seperti dilansir dari ABC.

Selain itu ia mengatakan tujuannya adalah untuk menghasilkan 15 juta dosis vaksin,

"untuk kepentingan penduduk negara Israel dan tetangga dekat kita." Namun ia tak menjelaskan lebih lanjut.

Menteri Pertahanan Benny Gantz juga mengatakan, "Ini hari harapan bagi warga Israel."

Menurut WHO Lebih dari 40 kandidat vaksin virus corona sedang dalam uji klinis di seluruh dunia.

Sebagai negara berpenduduk sekitar 9 juta orang, Israel telah melaporkan hampir 2.400 kematian dan lebih dari 300.000 kasus COVID-19 yang terjadi di negara itu



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x