Kompas TV regional berita daerah

Bioskop Dibuka, Ganjar : Kalau Belum Siap, Jangan.

Kompas.tv - 26 Oktober 2020, 12:49 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta kepada pengelola bioskop di Kota Semarang untuk menunda beroperasi jika belum menerapkan protokol kesehatan ketat.

Ganjar meminta agar pengelola bioskop di Kota Semarang mempersiapkan protokol kesehatan seperti memasang hepafilter, memasang sinar UV di dalam gedung, jam pemutaran film dikurangi dan tempat duduk harus diatur.

Gubernur Jawa Tengan ini menyarankan agar pengelola bioskop bersabar, tidak terburu-buru membuka gedung bioskop hingga pandemi Covid-19 mereda. Sebelumnya diberitakan, sejumlah bioskop di Kota Semarang akan segera dibuka kembali oleh Pemerintah Kota Semarang. Simulasi pembukaan bioskop sudah dilakukan pada 15 Oktober 2020 yang menggambarkan kesiapan bioskop dalam penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Penjabat Sementara Wali Kota Semarang. Tavip Supriyanto mengatakan bioskop yang akan dibuka harus mengajukan perizinan terlebih dahulu terkait penerapan protokol kesehatan. Saat ini ada 7 bioskop di Kota Semarang yang sudah mengajukan perizinan. Pihaknya memastikan, bioskop yang akan dibuka menerapkan protokol kesehatan yang ketat, mengingat masih dalam situasi pandemi Covid-19.


 #Covid19 #Bioskop #ProtokolKesehatan

 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.