KOMPAS.TV - Salah satu film Bollywood yang fenomenal pada era 1990-an, Kuch Kuch Hota Hai, hari ini 16 Oktober 2020, tepat berulang tahun ke-22.
Film cinta segitiga dan persahabatan ala Bollywood yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan, Rani Mukerji, dan Kajol ini menjadi salah satu film yang paling dicintai publik pada masa itu.
Kuch Kuch Hota Hai dirilis pada 16 Oktober 1998. Untuk menandai hari spesial tersebut, Kajol membagikan 3 momen ikonik dan dialog dari film tersebut
Lewat akun resmi instagramnya @kajol membawa kembali kenangan akan film itu lewat potongan video dialog ikoniknya dengan format kartun. Video dialog pertama didasarkan pada kesedihan Kajol saat mengetahui Rahul (Shah Rukh Khan) mencintai Tina (Rani Mukerji).
Video kedua adalah dialog reuni Rahul dan Anjali (Kajol Devgan) di perkemahan musim panas ketika dia berkata, " Kuch kuch hota hai Rahul, tum nahi samjhaoge"
Sedangkan, dialog ketiga yang juga menjadi menjadi favourite adalah dialog ikonik mereka ketika Anjali meledek dan menyebut Rahul penipu.
Adegan ini telah dibuat ulang oleh jutaan orang di video Dubsmash dan TikTok selama bertahun-tahun.
"Semua digambarkan 22 tahun kemudian #Rahul #Anjali # 22YearsOfAnjali #KKHHmemories," tulis Kajol pada keterangan unggahannya.
Selain Kajol, sutradara Kuch Kuch Hota Hai, Karan Johar juga membagikan potongan adegan Shah Rukh Khan untuk menandai hari istimewa tersebut. disertai ucapan 22yearsofKKHH dan caption yang jika diartikan bertuliskan 'kenangan seumur hidup, selamanya bersyukur untuk semua cinta'
Film fenomenal Kuch Kuch Hota Hai menguasai ajang penghargaan Filmfare Awards tahun 1999. Hampir semua aktornya menjadi yang terbaik dalam ajang penghargaan itu.
Kuch Kuch Hota Hai sendiri merupakan sebuah film drama yang cukup menyentuh. Kisah cinta segitiga dibalut dengan akting memukau serta tarian dan lagu khasnya membuat film ini dikenang hingga kini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.