JAKARTA, KOMPAS.TV - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menegaskan, vaksin bukan satu-satunya jaminan untuk menuntaskan pandemi virus Corona Covid-19.
Hal itu disampaikan oleh Wiku Adisasmito dalam keterangan pers yang disiarkan di YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (8/10/2020).
"Vaksin ini bukan satu-satunya jaminan keberhasilan penuntasan pandemi Covid-19 di Indonesia," kata Wiku dalam konferensi pers.
Baca Juga: Jokowi Terbitkan Perpres Terkait Vaksin Covid-19, Ini Penjelasannya
Wiku mengatakan, vaksin adalah bentuk intervensi medis yang memperkuat imunitas masyarakat di tengah pandemi.
Namun, program vaksinasi harus diikuti kesadaran dan kedisiplinannya masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan.
Masyarakat terus diimbau untuk mengenakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun secara rutin.
"Tanpa kedisiplinan masyarakat atas protokol kesehatan, maka upaya penuntasan pandemi Covid-19 sangat sulit dilakukan," kata Wiku.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 99 Tahun 2020 yang mengatur pengadaan dan pelaksanaan vaksin dalam rangka penanggulangan pandemi Covid-19.
Perpres diteken Jokowi pada Senin (5/10/2020) lalu dan diundangkan sehari setelahnya.
Baca Juga: Ini Harga Vaksin Virus Corona Merah Putih yang akan Diperjualbelikan pada 2022!
Lewat Perpres tersebut, pemerintah mengatur soal pengadaan, distribusi, hingga penyuntikan vaksin Covid-19. Pemerintah sendiri menargetkan vaksin Covid-19 bisa tersedia pada Januari 2021.
Saat ini, vaksin Covid-19 yang dikembangkan berbagai pihak masih dalam tahap uji klinis. Indonesia menempuh dua jalur dalam mendapatkan vaksin Covid-19.
#Vaksin #Corona #Covid19
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.