KOMPAS.TV - Aparat kepolisian menangkap pelaku penusukan terhadap Syekh Ali Jaber saat ceramah agama di Bandar Lampung, Minggu (13/9/2020).
Saat ini polisi mengaku masih mengusut motif pelaku penikaman tersebut. "Pelakunya sudah ditangkap, masih kami dalami motifnya," kata Kapolsek Tanjung Karang Barat, AKP David Jackson saat dihubungi, Minggu, sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
Syekh Ali Jaber yang menderita luka tusukan di bahu kanan telah menjalani perawatan di puskesmas setempat.
Sementara saat ini Syekh Ali Jaber telah dibawa ke hotel tempat dia menginap.
Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ditusuk Orang Tak Dikenal Saat Mengisi Pengajian, Ini Penjelasan Polisi
Kronologi
Video penusukan Syekh Ali Jaber beredar luas di media sosial. Tampak pada video peristiwa berawal saat Syekh Ali Jaber sedang di atas panggung sambil mendengarkan seorang anak mengaji di sampingnya.
Tak berselang lama, tiba-tiba ada seorang pria naik ke atas panggung dan menusuk Syekh Ali Jaber.
Sontak para peserta pengajian histeris kemudian menolong Syekh Ali Jaber. Pelaku yang berbaju biru keunguan itu pun tampak langsung diamankan jamaah.
Melalui video pada akun Youtube-nya, Minggu (13/9/2020), Syekh Ali Jaber juga menceritakan insiden tersebut.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.