Kompas TV nasional peristiwa

Cerita Doni Monardo Saat Beri Pohon Ulin ke Jakob Oetama: Beliau Sangat Peduli Lingkungan

Kompas.tv - 10 September 2020, 09:08 WIB
cerita-doni-monardo-saat-beri-pohon-ulin-ke-jakob-oetama-beliau-sangat-peduli-lingkungan
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo. Cerita Doni Monardo Saat Beri Pohon Ulin ke Jakob Oetama: Beliau Sangat Peduli Lingkungan. (Sumber: Komunikasi Kebencanaan/Danung Arifin - BNPB)
Penulis : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Doni Monardo rupanya memiliki cerita tersendiri dengan pendiri Kompas Gramedia Jakob Oetama.

Doni mengisahkannya saat melayat jenazah Jakob Oetama di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Kamis pagi (10/9/2020).

Baca Juga: Penghormatan Jenazah Jakob Oetama hingga Pukul 09.00 WIB, lalu Serah Terima ke Negara

Menurut dia, pertemuan pertamanya dengan Jakob terjadi sekitar awal 2013. Ketika itu Doni tengah menangani permasalahan lingkungan, terutama berhubungan dengan hal pelestarian kawasan-kawasan yang terganggu ekosistemnya.

Doni menilai bahwa Jakob Oetama merupakan sosok yang sangat peduli dengan masalah lingkungan dan sisi kemanusiaannya sangat tinggi.

"Kami berdiskusi banyak dengan Pak Jakob dan cukup lama waktu itu. Malah sempat beberapa kali istri beliau mengingatkan waktunya sudah habis, tetapi Pak Jakob masih ingin terus berdiskusi," kisahnya.

"Nah, di situ saya melihat sosok Pak Jakob adalah orang yang sangat peduli dengan masalah lingkungan dan juga sisi kemanusiaan beliau sangat tinggi," sambung Doni yang juga merupakan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Baca Juga: Ahok Tentang Jakob Oetama: Pernah Merasakan Nasihat Beliau dalam Tegakkan Kebenaran dan Keadilan

Pendidi Kompas Gramedia Jakob Oetama. Cerita Doni Monardo Saat Beri Pohon Ulin ke Jakob Oetama: Beliau Sangat Peduli Lingkungan. (Sumber: Youtube KompasTV)

Pada kesempatan itu juga, Doni sempat memberikan bibit pohon ulin. Jakob lantas menanam bibit ulin tersebut di kompleks Kompas Gramedia.

"Beliau menanamnya kalau tidak salah pada tanggal 28 Juni 2013 di halaman belakang Kompas Gramedia. Jadi kalau keluarga besar Kompas melihat ada satu batang pohon ulin yang sudah lumayan tinggi sekitar empat meter karena ulin itu sangat sulit tumbuh dan sangat lama proses tumbuhnya, itu adalah pohon yang saya berikan pada Pak Jakob pada tahun 2013," tutur Doni.

Kepergian Jakob juga membuat Doni harus kehilangan salah satu sosok kebanggaan.

"Saya selaku pribadi dan atas nama keluarga besa Badan Nasional Penanggulangan Bencana menyampaikan rasa duka yang mendalam atas wafatnya Bapak Jakob Oetama. Semoga arwah almarhum mendapat tempat yang terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa," ujar Doni.

Baca Juga: Wamenag: Jakob Oetama Legenda Pers Nasional yang Independen dan Merdeka

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x