PONTIANAK, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Singkawang terus mendorong program daerah yang menjadi prioritas pembangunan di tahun 2020. Satu di antaranya adalah pendirian bandar udara. Pengerjaan ditargetkan berlangsung selama 2 tahun, dimana akan selesai pada 2022 mendatang.
Baca Juga: Pemkot Singkawang segera Percantik Taman Burung
Tak hanya bandara, sejumlah obyek bangunan lain juga ikut dirampungkan secara bersamaan, seperti, terminal antar negara, sekolah polisi nasional, serta pendirian masjid agung.
“Ada beberapa proyek yang masuk prioritas, seperti bandara, terminal antar negara, lalu sekolah polisi nasional,” tutur Tjhai Chui Mie, Wali Kota Singkawang.
Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie mengaku semua target pembangunan diprediksi akan mundur dari jadwal awal. Hal tersebut terjari dikarenakan situasi pandemi covid-19 yang masih mengancam Kalimantan Barat, termasuk Kota Singkawang.
Simak informasi lain dari Kota Pontianak, Singkawang, dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.
#Singkawang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.