Kompas TV video cerita indonesia

Serabi, Kokoleh, dan Lupis Kudapan Khas Banjarmasin

Kompas.tv - 18 Agustus 2020, 13:48 WIB
Penulis : Yuilyana

BANJARMASIN, KOMPASTV -Inilah kudapan khas daerah Banjarmasin, Kalimantan Selatan, di antaranya kokoleh,  serabi, dan lupis.

Memang tidak banyak pembuat dan penjualnya, sehingga menjadi kuliner yang cukup istimewa bagi masyarakat Kalimantan Selatan.

Salah satu di antaranya adalah pasangan suami istri, Ihsan dan Anisa yang berjualan di kawasan jalan Sulawesi Banjarmasin.

Baca Juga: Sajian Kuliner Unik Lele Suna Cekuh
Di warung yang disewanya ini, beragam kudapan khas Banjarmasin ini tersedia.

Selain serabi, ada kokoleh yang memiliki ciri khas warna hijau dan tekstur yang lembut.

Warna hijaunya berasal dari daun katuk.

Kokoleh memiliki makna sebagai rasa syukur atas diraihnya sesuatu, sekaligus mendatangkan rezeki.

Koleh atau kolehan dalam bahasa banjar yang berarti menghasilkan.

Baca Juga: Kuliner Nasi Goreng Kecombrang Kaya Manfaat Dan Khasiat


Ciri khas lain dari kokoleh dan serabi batil khas Banjar ini adalah disajikan dengan kuah santan yang manis.

Sedangkan kue lupis yang terbuat dari ketan disajikan dengan kuah kental gula merah dan parutan kelapa.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x