Kompas TV regional berita daerah

BNPT Fokus Penanganan Terorisme di Tiga Wilayah se Indonesia

Kompas.tv - 11 Agustus 2020, 22:51 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Sulawesi Tengah khususnya Kabupaten Poso masih masuk dalam program deradkalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Indonesia. Hal itu dilakukan karena di Poso masih ada aksi terorisme yang dilakukan kelompok Mujahidin Indonesia Timur.


sejak adanya aksi terorisme di Kabupaten Poso, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Indonesia terus menjalankan program deradikalisasi.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Indoensia Komjen Pol. Boy Rafli dalam kunjungannya di Palu pada senin siang mengatakan Poso masuk dalam wilayah penanggulangan terorisme. Selain Poso ada dua wilayah lainnya yang berada di Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Jawa Timur.


Alasan Poso masih masuk dalam program BNPT karena masih adanya aksi terorisme yang dilakukan kelompok Mujahidin Indonesia Timur Poso. Program ini akan menyasar para generasi muda dan para napi terorisme yang masih menjalan hukuman atau telah keluar penjara.

Program ini juga akan bersinergi dengan pemerintah daerah dan kementerian terkait untuk pembangunan fisik dan non fisik. Sementara untuk penegakan hukum masih ditangani Kepolisian dalam Satuan Tugas Operasi Tinombala.

#BNPT #MujahidinIndonesiaTimur #Terorisme



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x