Kompas TV internasional kompas dunia

Update Corona WNI di Luar Negeri, 1292 Kasus, 860 sembuh, 112 meninggal

Kompas.tv - 11 Agustus 2020, 18:12 WIB
update-corona-wni-di-luar-negeri-1292-kasus-860-sembuh-112-meninggal
Update WNI Positif Covid-19 di Luar Negeri (Sumber: Twitter @Kemlu_RI)
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV – Pemerintah melalui Kementerian Luar Negeri melaporkan update kasus warga negara Indonesia yang terinfeksi virus corona di luar negeri.

Data yang dirilis pada Selasa (11/8/2020) pukul 08.00 WIB, secara akumulatif terdapat 1.292 kasus Covid-19.

Tambahan WNI positif Covid-19 dari Arab Saudi lagi.

Tercatat ada 860 WNI sudah dinyatakan sembuh, artinya ada penambahan 6 pasien sembuh dari data pada Minggu (09/08/2020).

Baca Juga: Kerusuhan Kembali Melanda Chicago, WNI Dilaporkan Aman

Kemudian ada 112 WNI yang tutup usia.

Sedangkan 320 WNI lainnya masih dalam perawatan.

WHO telah menyatakan kasus Covid-19 sebagai pandemic dan tealh melanda di 217 negara di dunia.

Kasus virus corona di kalangan WNI di luar negeri tersebar di 52 negara dan kapal pesiar.

Arab Saudi menjadi negara dengan jumlah WNI terpapar Covid-19 tertinggi.

Sementara itu, kasus ini telah mencatatkan total 19,7 juta kasus.

Dari jumlah tersebut, kasus terbanyak tercatat di Amerika Serikat 4,9 juga orang, Brazil 3 juta orang, India 2,2 juta kasus, Rusia 892.654 kasus dan Afrika Selatan 559.859 orang.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x