> >

Beginilah! Penampakan Sejumlah Rumah Warga Hancur Akibat Erupsi Gunung Ile Lewotobi Laki-Laki di NTT

Vod | 4 November 2024, 11:30 WIB

KOMPAS.TV - Status Gunung Ile Lewotobi di Flores Timur, NTT, meningkat menjadi "Awas" (Level IV) setelah serangkaian erupsi yang signifikan, hari ini (4/11/2024). Menurut Badan Geologi dan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), erupsi ini menyebabkan lontaran abu vulkanik dan lava pijar.

Erupsi Gunung Ile Lewotobi baru-baru ini menghancurkan sejumlah rumah warga di kawasan sekitar akibat hujan abu vulkanik yang menutupi atap-atap rumah.

Banyak rumah mengalami kerusakan berat pada atapnya, membuat warga kesulitan menjaga tempat tinggal mereka tetap aman, terutama menghadapi musim hujan yang segera datang.

Baca Juga: Kunjungi Merauke, Presiden Prabowo Subianto Berpesan untuk Menjaga Sinergi Pusat dan Daerah

Video Editor: Galih

#erupsigunung #ilelewotobi #ntt

Penulis : Leiza-Sixmansyah

Sumber : Kompas TV


TERBARU