Sebut Kasus Perundungan PPDS Telah Terjadi Puluhan Tahun, Menkes: Sulit Dihilangkan
Vod | 6 September 2024, 13:53 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi telah menerima laporan orang tua almarhumah dokter Aulia Risma Lestari tentang dugaan perundungan yang dialami Aulia.
Sementara itu, Menteri Kesehatan mengakui sulit menghilangkan praktik perundungan yang terjadi dalam program pendidikan dokter spesialis (PPDS).
Orang tua dokter Aulia Risma Lestari melaporkan dugaan perundungan berujung kematian yang menimpa almarhumah saat mengikuti program pendidikan dokter spesialis anestesi di Universitas Diponegoro.
Polisi mengatakan telah menerima laporan dari keluarga almarhumah dokter Aulia serta bukti-bukti dugaan perundungan yang dibawa oleh Kementerian Kesehatan.
Baca Juga: Ibunda Mendiang Dokter PPDS Undip Laporkan Dugaan Perundungan, Polisi Sebut Terima Bukti-Bukti
#kasusperundunganppds #ppdsundip #dokterppdsundip #bullyingppds
Penulis : Tesalonika-Ajeng
Sumber : Kompas TV