> >

Bermain Tanpa Pengawasan, 2 Bocah Tenggelam di Kolam Wisata, 1 Korban Meninggal Dunia

Vod | 4 September 2024, 15:24 WIB

MAGETAN, KOMPAS.TV - 2 bocah tenggelam di kolam wisata yang masih dalam proses pembangunan di Magetan, Jawa Timur.

Satu korban meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara korban lainnya dalam kondisi kritis dan dirawat di rumah sakit.

Kedua bocah berusia 7 dan 8 tahun asal Desa Ngiliran, Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan, tenggelam di kolam wisata desa setempat yang masih dalam tahap pembangunan.

Awalnya, warga sekitar melihat kedua bocah bermain di kolam dengan kedalaman sekitar satu meter.

Tak lama kemudian, keduanya terlihat sudah berada di permukaan air. Warga segera berteriak dan meminta pertolongan.

Kasus tenggelamnya dua bocah di kolam wisata desa ini kini dalam penanganan Unit Reskrim Polsek Panekan.

Polisi juga mengimbau warga untuk mengawasi anak-anak saat bermain.

Baca Juga: Bocah 12 Tahun Tewas Tenggelam Saat Mencari Kerang

#kecelakaan #tenggelam #kolamrenang

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU