> >

Dramatis! Begini Proses Penyelamatan Tubuh Warga yang Diterkam Buaya

Pop news | 24 Agustus 2024, 16:29 WIB

BURU SELATAN, KOMPAS.TV - Seekor buaya berukuran lima meter ditemukan di bawah jembatan setelah menerkam seorang perempuan di Desa Wali Namrole, Buru Selatan, Selasa (20/08/2024) kemarin.

Peristiwa ini berawal dari seorang saksi mata, yakni Babinsa yang pulang dari apel pagi, melihat bagian tubuh manusia diterkam buaya.

Ia kemudian melaporkan kejadian ini dan meminta warga untuk membantu mencari buaya tersebut.

Sekitar pukul 13.00 siang, buaya baru ditemukan oleh warga dan ditarik ke darat.

Korban diketahui adalah seorang penjual kerang dara berusia 49 tahun, yang diduga diterkam buaya saat sedang mandi di sungai setelah mencari kerang dara di pantai untuk dijual.

Usai korban ditemukan, jenazahnya dibawa ke rumahnya dan langsung dimakamkan.

Baca Juga: Satu Warga Desa Wali Namrole Tewas Diterkam Buaya saat Cari Kerang Dara

#wargaditerkambuaya #buaya #buruselatan

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU