Polres Parepare Gelar Simulasi Pengamanan Pilkada 2024
Vod | 30 Juli 2024, 18:45 WIBKOMPAS.TV - Polres Parepare menggelar simulasi pengamanan pilkada serentak 2024, di depan Kantor KPU Kota Parepare, Sulawesi Selatan pada Selasa siang, 30 Juli 2024.
Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi pilkada serentak di Kota Parepare.
Dalam pengamanan pilkada serentak mendatang Polres Parepare, menyiapkan dua pertiga personil, atau sekitar 300 personil dan dibantu Brimob, TNI serta Satpol PP.
Petugas nantinya ditempatkan di semua kelurahan, kecamatan, serta TPS yang ada di Kota Parepare, Suawesi Selatan.
#pilkada #parepare
Baca Juga: Perindo Beri Rekomendasi 50 Calon Kepala Daerah, Siapa Saja?
Penulis : Pompe-Sinulingga
Sumber : Kompas TV