[TOP 3 NEWS] Keponakan Prabowo Jadi Wamenkeu, Jokowi Terima Penghargaan dari MBZ, Pelaporan Rudiana
Top 3 news | 18 Juli 2024, 22:08 WIBKOMPAS.TV - Berikut tiga berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Kamis (18/7/2024). Bertia Pertama, Presiden Jokowi melantik tiga wakil menteri baru di Istana Kepresidenan, Jakarta (18/07/24). Salah satu yang dilantik adalah keponakan Prabowo Subianto, Thomas Djiwandono sebagai Wamenkeu II.
Thomas bersama-sama dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani akan mengawal anggaran pendapatan dan belanja negara, baik yang sedang berjalan maupun RAPBN untuk pemerintahan Prabowo-Gibran.
Berita Kedua, Presiden Jokowi menerima penghargaan sipil tertinggi dari Presiden Mohamed Bin Zayed Al Nahyan saat kunjungan ke Abu Dhabi 17 Juli 2024. Penyerahan ini dilakukan saat pertemuan di Qasr Al Watan.
Penghargaan tersebut diberikan sebagai pengakuan atas upaya Presiden Joko Widodo untuk memperkuat hubungan erat antara kedua negara dan meningkatkan kerja sama bilateral selama masa jabatannya.
Berita Ketiga, Terkait pelaporan pada Iptu Rudiana oleh salah satu kuasa hukum terpidana kasus Vina, Ketua Kompolnas Benny Mamoto menyebut akan ikut mengawal pelaporan tersebut. Kompolnas juga akan berkoordinasi sudah sejauh mana hasil audit investigasi hingga pemeriksaan internal Polri.
Baca Juga: Jokowi Lantik 2 Politisi Gerindra Jadi Wamen, Pengamat: Kompromi Kekuatan
Editor: Jo
#jokowi #rudiana #mbz
Penulis : Natasha-Ancely
Sumber : Kompas TV