> >

Viral! Pengunjung Beri Makan Plastik ke Kuda Nil di Taman Safari

Vod | 23 Juni 2024, 06:27 WIB

KOMPAS.TV - Sebuah video memperlihatkan, salah seorang pengunjung melempar sampah plastik ke mulut kudanil, saat berkeliling Taman Safari Cisarua Bogor.

Awalnya, penumpang di dalam mobil memberi wortel sebagai umpan.

Namun, saat kudanil membuka mulut, pengunjung tersebut justru melemparkan plastik ke dalam mulut kudanil.

Video ini direkam pengunjung lain yang berada di belakangnya.

Atas kejadian ini, Pihak taman Safari telah melaporkan nomor pelat kendaraan pelaku ke polisi.

Baca Juga: Jembatan Trans Sulawesi di Bone Bolango Roboh, Pemotor Tercebur dan Terseret Arus Sungai

 

Penulis : Pompe-Sinulingga

Sumber : Kompas TV


TERBARU