Polisi Ungkap Kronologi Hingga Amankan Diduga Pelaku Terkait Ricuh Warga dan Mahasiswa di Tangsel
Vod | 7 Mei 2024, 14:23 WIBTANGERANG SELATAN, KOMPAS.TV – Kapolsek Cisauk, AKP Dhady Arsya menjelaskan kronologi keributan antara warga dan mahasiswa di Tangerang Selatan pada Minggu Malam (5/5/2024)
Hal ini disampaikan AKP Dhady usai menggelar pertemuan dengan tokoh masyarakat hingga pihak Kemenag Tangsel usai kejadian ini pada Senin (6/5/2024)
Dhady menjelaskan warga sempat ingatkan kegiatan ibadah yang dilakukan mahasiswa untuk bubar karena sudah malam.
“Sudah diingatkan sama tokoh sekitar, sama RT untuk bubar karena sudah malam. Ternyata belum bubar juga, akhirnya timbul sedikit kegaduhan, sehingga ada keributan,” ujar Dhady dalam keterangannya.
Usai melakukan penyelidikan, Kapolres Tangsel AKBP Ibnu Bagus mengatakan ada korban yang mengalami luka akibat kericuhan ini.
Ibnu menyampaikan sudah mengamankan lebih dari satu orang diduga pelaku penganiayaan.
Hingga kini polisi masih terus melakukan pemeriksaan intensif terhadap para terduga pelaku.
Video Editor: Dawud Majid
Penulis : Theo-Reza
Sumber : Kompas TV