> >

Diserang Wabah "Ngorok" atau SE, Ratusan Kerbau Mati di Sumsel

Vod | 20 April 2024, 16:52 WIB

SUMSEL, KOMPAS.TV - Sejumlah video warga beredar di media sosial yang memperlihatkan sejumlah kerbau warga mati mendadak akibat serangan wabah ngorok atau Septicemia Eptizootica (SE), awal pekan lalu di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.

Dari catatan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Sumatera Selatan, wabah itu sudah menewaskan tak kurang dari 431 ekor kerbau yang dipelihara warga.

Pihak terkait menyebut wabah SE yang menyerang kerbau warga disebabkan bakteri, dan sudah dikaetahui sejak awal maret lalu.

Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Sumatera Selatan sedari awal sudah melakukan penanganan pada kerbau-lerbau warga yang sehat dengan memberikan vaksin dan pengobat agar wabah tak menyebar.

Baca Juga: Wabah Flu Burung Merebak di Inggris Raya, Ancam Tradisi Perayaan Natal

#kerbau #sumateraselatan #ngorok

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU