Kata PPATK soal Indikasi TPPU Kripto Rp139 Triliun yang Diwanti-wanti Jokowi
Vod | 19 April 2024, 21:02 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo meminta jajarannya mewaspadai pola baru pelaku tindak pidana pencucian uang (TPPU) lewat aset kripto.
Jokowi mengungkap, indikasi pencucian uang di aset kripto mencapai Rp139 triliun.
Menurut Jokowi, selain aset kripto ada beberapa instrumen lain yang berisiko dimanfaatkan oleh pelaku TPPU melalui aset virtual seperti NFT, uang elektronik hingga kecerdasan buatan untuk mengotomatisasi transaksi.
Presiden mengingatkan penanganan TPPU harus dilakukan secara komprehensif.
Salah satu upayanya adalah dengan mendorong UU Perampasan Aset dan Pembatasan Uang Kartal ke DPR.
Baca Juga: Respons PPATK soal Presiden Jokowi Ungkap Indikasi TPPU Lewat Aset Kripto Capai Rp139 Triliun
#tppu #kripto #jokowi
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV