> >

Jemaah Thariqat Naqsyabandiyah Rayakan Idulfitri Hari Ini

Vod | 9 April 2024, 16:55 WIB

DELI SERDANG, KOMPAS.TV - Ratusan jemaah Thariqat Naqsyabandiyah Al-Kholidiyah Jalaliyah di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, selasa pagi mulai mendatangi Ponpes Darusshofa, Marindal, Deli Serdang, Sumatera Utara  guna melaksanakan salat Id.

Dengan berdasarkan Metode Hisab Qamariyah yang sudah melalui sidang Dewan Majelis Fatwa, Naqsabandiyah menentukan 1 Syawal 1445 Hijriah, jatuh pada Selasa 9 April 2024.

Berdasarkan penentuan tersebut, ratusan jemaah Thariqat Naqsabandiyah di Medan dan Deli Serdang hari ini sudah melaksanakan salat Idulfitri lebih awal dari penetapan pemerintah.

Video Editor: Agung

#idulfitri #naqsabandiyah #jemaahthariqat

Penulis : Leiza-Sixmansyah

Sumber : Kompas TV


TERBARU