> >

Kronologi Lengkap dan Motif Pembunuhan Berencana Indriana: Dari Cinta Segitiga hingga Ingin Harta

Vod | 10 Maret 2024, 23:26 WIB

KOMPAS.TV - Polisi menangkap 3 pelaku pembunuhan Indriana.

Mereka adalah Didot Alfiansyah, Devara Putri Prananda, dan Muhammad Reza; di mana relasi ketiga orang ini terbilang rumit.

Sang pelaku, Didot adalah kekasih dari korban Indriana; sedangkan Devara putri adalah Mantan Kekasih Didot; dan Muhammad Reza adalah orang yang disewa untuk membunuh korban.

Kasus pembunuhan pada Indriana ternyata dilatarbelakangi masalah cinta segitiga dan juga ingin menguasai harta korban.

Pelaku Didot yang merupakan kekasih korban ingin kembali menjalin hubungan dengan mantan kekasihnya, yaitu Devara.

Namun, ada syarat dari Devara, yaitu melenyapkan Indriana.

Alhasil, Didot pun menyanggupi syarat itu dan mencari eksekutor bayaran.

Baca Juga: Kasus Cinta Segitiga Caleg Berujung Pembunuhan Berencana, Polda Jabar Periksa 15 Saksi

#caleg #cintasegitiga #pembunuhanberencana

Penulis : Edwin-Zhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU