Rocky Gerung Apresiasi Jika PDIP Berani Ambil Langkah Oposisi Secara Radikal
Vod | 16 Februari 2024, 21:50 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pengamat Politik, Rocky Gerung mengapresiasi jika parpol pimpinan Megawati Soekarnoputri yakni PDIP berani mengambil langkah oposisi. Namun, langkah oposisi itu harus dilakukan secara lebih radikal.
Sebelumnya, saat ditanya apakah akan beroposisi di forum Satu Meja Kompastv, Hasto mengungkit sikap PDIP menjadi oposisi selama 10 tahun di masa presiden SBY banyak diapresiasi.
Akar rumput PDI Perjuangan mendorong partai berani beroposisi. Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Solo, Jawa Tengah, FX Hadi Rudyatmo meminta PDIP berani menjadi oposisi menyusul hitung cepat lembaga survei yang mengunggulkan perolehan PDIP di pemilu legislatif.
Apakah Megawati Soekarnoputri mau menerima rangkulan Prabowo Subianto yang maju pilpres menggandeng Gibran Rakabuming Raka dan disokong Presiden Jokowi? Ataukah Megawati akan membawa PDI Perjuangan menjadi partai oposisi di era pemerintahan mendatang?
Baca Juga: Buka Suara soal PDIP Unggul di Pileg, FX Rudy: Harus Berani Oposisi
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV