> >

Berapa Lama Polio Bisa Menular ke Orang Lain? Ini Penjelasannya| SINAU

Sinau | 17 Januari 2024, 16:58 WIB

KOMPAS.TV-  Desember 2023 kemarin kasus polio baru, ditemukan di Klaten dan Jawa Timur. Merespons hal tersebut, Kementerian Kesehatan menetapkan status KLB atau Kejadian Luar Biasa.

Guna menangani kasus polio tersebut, pemerintah melaksanakan Sub PIN Polio atau Pekan Imunisasi Nasional.

Fakta  Berbahaya dari Penyakit Polio

  • Polio tidak bisa disembuhkan, hanya dapat dicegah
  • Polio sangat menular ke tubuh dan masuknya lewat mulut Kemudian menginfeksi saluran usus melalui: percikan ludah saat batuk, atau bersin, paparan feses pengidap polio, makanan dan minuman yang terpapar virus polio
  • Polio mematikan dan menyebabkan kelumpuhan
  • Virus polio menyebabkan cacat permanen
  • Apabila satu anak terinfeksi polio, maka satu negara dapat berisiko terinfeksi
  • Tidak ada obat untuk penyakit polio

Gejala Polio

Polio akan memunculkan gejala mulai dari:

  • Demam
  • Muntah
  • Sakit Kepala
  • Kaku di leher
  • Kelelahan
  • Nyeri di tungkai

Gejala tersebut muncul 7-10 hari setelah terinfeksi, tapi bisa juga dalam 4-35 hari. Kemudian, gejala akan semakin berat karena lumpuh yang mengacu ke lemas pada anggota gerak.

Jangka Waktu Penularan Polio

Pasien yang terinfeksi polio dapat menularkan virus selama 7-10 hari sebelum muncul gejala. Virus tersebut dapat bertahan di tinja selama 3-6 minggu lamanya.

Baca Juga: Polio Hanya Bisa Dicegah dengan Vaksin? Kenali Penyakitnya Berikut | SINAU

Editor Video: Joshua Victor

Penulis : Sunbhio-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU