> >

27 Saksi Diperiksa, Kapan Penetapan Tersangka Ledakan Tungku Smelter di Morowali?

Vod | 3 Januari 2024, 20:51 WIB

MOROWALI, KOMPAS.TV - Tragedi ledakan tungku smelter nikel di Morowali Sulawesi Tengah salah satu proyek strategis nasional masih menjadi sorotan setelah korban tewas kembali bertambah menjadi 21 orang.

Terkait penyebab ledakan 27 orang baik pihak manajem dan korban selamat telah diperiksa polisi.

Dari hasil penyelidikan, polisi menemukan adanya dugaan pelanggaran standar operasional prosedur atau SOP.

Terkait penetapan tersangka, polisi masih akan melakukan gelar perkara.

59 pekerja jadi korban ledakan tungku smelter PT ITSS. 21 di antaranya meninggal dunia.

Sementara sisanya, 38 orang masih dirawat intensif di sejumlah rumah sakit.

Inilah video amatir ledakan tungku smelter PT ITSS di Kabupaten Morowali, hari Minggu (24/12).

Saat kejadian, tungku smelter yang meledak itu dalam tahap perbaikan.

Menurut kesaksian karyawan, saat itu pekerja melakukan pemasangan plat yang mengakibatkan ledakan dan memicu tabung oksigen sekitar lokasi ikut meledak.

Baca Juga: Polisi Duga Pelanggaran SOP Sebabkan Tungku Smelter di Morowali Meledak

#ledakansmelter #morowali #ptitss
 

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU