> >

Pos TNI di Papua Barat Daya Diserang Kelompok Kriminal Bersenjata, 1 Prajurit Gugur

Vod | 27 Desember 2023, 00:23 WIB

PAPUA BARAT DAYA, KOMPAS.TV - Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Yonif 133 Yudha Sakti terlibat kontak tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya, Senin (25/12) siang. Akibatnya satu personel TNI gugur dan satu orang terluka.

Pos TNI milik Satgas Pamtas Yonif 133 Yudha Sakti yang terletak di Kampung Bousha, Kabupaten Maybrat Papua Barat Daya  diserang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pada Senin (25/12) siang.

Kapendam 18 Kasuari, Kolonel Infantri  Syawaluddin Abuhasan, mengatakan penyerangan pos dilakukan sekitar pukul 14.00 WIT dengan jumlah tembakan sebanyak 10 kali, ke arah pos jaga.  

Personel yang berjaga pun melepas tembakan balasan sehingga terjadi kontak tembak kurang lebih satu jam.

Dalam kontak tembak ini satu personel atas nama Kopda Herdianto gugur,  sementara satu orang atas nama  Pratu Frengky Gulo terluka.

Baca Juga: Warga Karanganyar Jadi Korban Tembakan Penagih Utang, Begini Awalnya

#kkb #papua

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU