Awas Penyakit Cacar Monyet, Ini lo Gejalanya | SINAU
Sinau | 25 Oktober 2023, 10:39 WIBKOMPAS.TV - Cacar monyet adalah penyakit infeksi virus monkeypox yang wajib kita waspadai.
Untuk meningkatkan kewaspadaan berikut gejala Cacar Monyet yang bisa diketahui:
Gangguan Pernapasan
Seperti sakit tenggorokan, hidung tersumbat, dan batuk.
Badan Terasa Lelah
Kadang-kadang penderita yang terinfeksi virus seperti cacar monyet rasanya badan kelelahan.
Sakit punggung
Nyeri otot dan sakit punggung bisa jadi gejala sampingan cacar monyet.
Demam
Menurut Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (Perdoski), Gejala demam ini muncul sejak penderita terpapar virus cacar monyet dan akan bertahan sekitar 5 hari lamanya.
Sakit Kepala Tak Tertahankan
Selain demam penderita juga akan merasakan sakit kepala yang parah.
Pembengkakan pada Kelenjar Getah Bening
Gejala ini dapat diraba pada leher, ketiak, atau bagian selangkangan.
Ruam
Mengacu pada Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), ‘’Ruam bisa bertahan selama 3 minggu, awalnya dari bercak, lesi, atau bintik kemerahan selama 24 jam, biasanya muncul di dekat alat kelamin, anus, tangan, kaki, dada, wajah, mulut, dekat mata’’.
Selain itu, akan muncul bintik berisi cairan nanah, setelah 6 hari akan mongering dan berubah menjadi keropeng setelah 9 hari.
Baca Juga: Mengenal Gejala Adenovirus, Virus yang Bikin Cipung Kena Radang Paru hingga Masuk RS
Editor Video: Dawud Majid
Penulis : Sunbhio-Pratama
Sumber : Kompas TV