Gibran Resmi Dipilih jadi Bacawapres, Prabowo Siap Daftar ke KPU Hari Rabu!
Vod | 23 Oktober 2023, 06:25 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Prabowo Subianto akhirnya mengumumkan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden yang mendampingi dirinya di Pilpres 2024 mendatang.
Pengumuman ini disampaikan usai Ketua Umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju menggelar rapat di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.
Para Ketua Umum partai koalisi sepakat mengumumkan Gibran sebagai bakal cawapres Prabowo di pilpres 2024.
Baca Juga: Jadi Cawapres Prabowo Subianto, Apa Status Gibran Rakabuming Raka di PDIP? Ini Kata Pengamat!
Sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Solo yang juga putra sulung Presiden Joko Widodo, menyambangi Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono di kediamannya.
Pasca dukungan Golkar kepada Gibran sebagai bakal cawapres pendamping Prabowo Subianto, Gibran menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Demokrat, AHY.
Sehari sebelumnya, Gibran juga menemui Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan.
Menurut Ketua DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron, pertemuan antara AHY dan Gibran merupakan silahturahmi sambil membahas soal bangsa.
Demokrat juga menegaskan jika menyerahkan kepada Prabowo Subianto untuk menetukan bacawapresnya.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV