> >

Dissenting Opinion, Saldi Isra: Saya Khawatir MK Terjebak dalam Pusaran Politik

Vod | 17 Oktober 2023, 10:23 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Saldi Isra mengaku khawatir jika MK terjebak dalam pusaran politik dan kehilangan kepercayaan publik usai mengabulkan sebagian gugatan batas usia capres dan cawapres.

Hal itu disampaikan Saldi ketika membacakan dissenting opinion atau perbedaan pendapat terkait putusan MK, pada Senin (16/10/2023).

“Saya sangat, sangat, sangat cemas dan khawatir Mahkamah Konstitusi justru sedang menjebak dirinya sendiri dalam pusaran politik,”

Lebih lanjut, Saldi juga khawatir hal ini berdampak pada turunnya kepercayaan publik terhadap MK.

“Yang pada akhirnya akan meruntuhkan kepercayaan dan legitimasi publik kepada Mahkamah, quo vadis Mahkamah Konstitusi,” tandasnya.

Baca Juga: Saldi Isra Sebut Sebagian Hakim MK Terlalu Bernafsu Putus Perkara Batas Usia Capres-Cawapres

#mahkamahkonstitusi #saldiisra #batasusiacapres

 Video Editor: Firmansyah

Penulis : Ikbal-Maulana

Sumber : Kompas TV


TERBARU