> >

Syahrul Yasin Limpo Mundur, Ada Kemungkinan Demokrat Masuk Kabinet Jokowi?

Vod | 6 Oktober 2023, 11:51 WIB

KOMPAS.TV - Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo resmi mundur dari jabatanya pada Kamis (5/10) malam. Ia menyampaikan keputusanya diambil karena proses hukum yang ia hadapi.

Diketahui, KPK tengah mengusut kasus dugaan korupsi di lingkungan Kementan. Sejumlah barang bukti telah diamankan pasca penggeledahan di Rumah Dinas Mentan beberapa waktu lalu.

Pasca pengunduran diri Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, Mensesneg menyebut belum ada arahan dari presiden terkait siapa yang akan menggantikan posisi Mentan.

Mensesneg Pratikno memastikan akan segera melaporan surat yang diterima kepada Presiden Jokowi.

Sinyal perombakan kabinet pun santer terdengar usai Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Bogor pada Senin (2/10) lalu.

Namun, Jokowi enggan membocorkan isi pertemuan dirinya dengan SBY, apakah membahas soal jatah kursi menteri untuk Partai Demokrat.
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Benny Kabur Harman, mengonfirmasi pertemuan SBY dan Jokowi Senin (2/10) lalu. Menurut Benny pertemuan itu diinisiasi oleh Presiden Joko Widodo untuk membahas persoalan kebangsaan.

Baca Juga: Isi Pesan Presiden Jokowi untuk Korpri di Tahun Politik

#jokowi #mentan #demokrat

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU