> >

Tokoh Adat Tengger Maafkan Pasangan Prewedding di Bromo Pemicu Kebakaran! Proses Hukum Tetap Jalan?

Vod | 16 September 2023, 17:52 WIB

KOMPAS.TV - Hendra Purnama dan Pratiwi Mandala Putri, calon pengantin beserta rombongan foto prewedding yang memicu kebakaran di Bromo, meminta maaf kepada masyarakat Tengger Bromo.

Di depan masyarakat Tengger Bromo, Hendra Purnama menjelaskan jika ia sudah berupaya memadamkan api saat api muncul akibat flare yang digunakan saat sesi foto.

Namun angin yang kencang, membuat api dengan cepat merambat.

Kepala Desa dan sejumlah Tokoh Adat Tengger dari enam desa yang hadir dalam pertemuan itu, mengaku sudah memaafkan, sebelum rombongan prewed meminta maaf secara langsung.

Namun, permintaan maaf itu tidak menggugurkan proses hukum yang saat ini berjalan.

Tokoh adat bromo, tidak akan ikut campur dalam proses hukum kasus ini.

Sebelumnya, upaya pemadaman kebakaran memerlukan waktu hingga enam hari dengan biaya pemadaman mencapai ratusan juta rupiah untuk melakukan water bombing dengan helikopter di Bromo.

Enam hari setelah berhasil dipadamkan, keasrian Gunung Bromo hilang; 500 hektare lahan di Bromo hangus terbakar.

Baca Juga: Akui Sudah Berupaya Padamkan Api, Pengantin yang Prewedding di Bromo Minta Maaf: Tidak Sengaja

#bromo #preweddingbromo #tenggerbromo

Penulis : Edwin-Zhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU