Ini Respons Surya Paloh soal Pidato Presiden Jokowi soal Sebutan 'Pak Lurah'!
Vod | 16 Agustus 2023, 22:47 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh merespons pidato Presiden Joko Widodo yang menyinggung istilah "Pak Lurah" di kalangan politisi dan partai politik.
Menurut Surya Paloh itu hanya bercandaan semata.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo, hari ini (16/8), menyampaikan pidato di Sidang Tahunan MPR-DPR.
Di awal pidato, Jokowi menyinggung soal sebutan "Pak Lurah" pada dirinya.
Dalam awal Pidato Kenegaraan, Jokowi mengungkap banyak pihak saat ditanya soal Capres-Cawapres mengaku belum ada arahan dari Pak Lurah.
Presiden sempat bingung, siapa yang dimaksud “Lurah”.
Akhirnya ia mengetahui, yang dimaksud Pak Lurah adalah dirinya.
Jokowi kemudian menegaskan; ia adalah Presiden, bukan Lurah.
Sebagai Presiden, ia tidak memiliki wewenang untuk menentukan siapa Capres dan Cawapres di 2024.
Baca Juga: Singgung Wacana Amandemen UUD 1945, Bambang Soesatyo Bahas Penataan Ulang Posisi MPR! Artinya?
#paklurah #pidatojokowi #suryapaloh
Penulis : Edwin-Zhan
Sumber : Kompas TV