> >

Bekerja Sama dengan Pemprov Jabar, BPJS Ketenagakerjaan Hadirkan Fasilitas Hunian Griya Pekerja

Vod | 19 Juli 2023, 11:25 WIB

Sebagai upaya memberikan layanan yang optimal kepada peserta, BPJS Ketenagakerjaan terus meningkatkan manfaat layanan tambahan.

Seperti yang saat ini tengah dilakukan BPJS Ketenagakerjaan, yakni pemberian fasilitas griya pekerja berupa rumah susun sewa yang akan dibangun dekat pabrik atau kantor pekerja.

BPJS Ketenagakerjaan juga menyediakan layanan kredit kepemilikan rumah dengan bunga yang terjangkau.

Pembangunan bertujuan untuk menyediakan kemudahan dan kesempatan bagi tenaga kerja untuk memperoleh fasilitas permukiman yang memadai dan dekat dengan lokasi bekerja.

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Anggoro Eko Cahyo, menjelaskan, dengan jarak tinggal lokasi kerja yang dekat, dapat meminimalisir resiko kecelakaan menuju tempat kerja.

Para pekerja pun dapat bekerja secara optimal, Bekerja Keras Bebas Cemas, guna meningkatnya produktifitas pekerjaan.

Griya pekerja akan dibangun di lahan milik Pemprov Jabar, di wilayah Lido, Sukabumi.

Baca Juga: DJSN Sebut Iuran BPJS Kesehatan Belum Perlu Naik Hingga 2025, Ini Alasannya

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyampaikan, kerja sama ini akan membantu melahirkan pekerja yang produktif dan sejahtera di Jawa Barat.

Selain penandatanganan MoU yang dilakukan di Purwakarta, Jawa Barat, juga diserahkan simbolis sejumlah klaim manfaat layanan BPJS Ketenagakerjaan, dan penyerahan simbolis kunci rumah kepada peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengambil kredit kepemilikan rumah.

Dengan banyaknya manfaat yang didapatkan, diharapkan ke depan semakin banyak pekerja indonesia yang terlindungi jaminan sosial ketenagakerjaan.

Sehingga produktivitas pekerja indonesia meningkat, semakin maju, dan berujung pada pekerja yang sejahtera.

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU