> >

Luhut Sebut Kereta Cepat Jakarta-Bandung Digratiskan Selama 3 Bulan, Mulai Kapan?

Vod | 24 Juni 2023, 21:02 WIB

KOMPAS.TV - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan kemarin mengikuti uji coba kereta cepat Jakarta Bandung.

Luhut tampak puas karena kereta cepat dapat melaju hingga 355 kilometer per jam.

Bahkan jarak Jakarta hingga Padalarang Bandung dapat ditempuh kurang dari 30 menit.

Luhut menyebut masyarakat nantinya bisa mencoba kereta cepat itu dengan gratis.

Menurut Luhut, Presiden Joko Widodo sendiri yang telah memerintahkan agar masyarakat dapat menjajal kereta cepat gratis selama 3 bulan.

Kereta Cepat Jakarta Bandung akan mulai  beroperasi dan diresmikan Presiden Joko Widodo 18 Agustus 2023 mendatang.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut pemerintah akan menggratiskan biaya tiket perjalanan kereta cepat Jakarta Bandung selama 3 bulan masa operasinya.

Transportasi kereta cepat Jakarta Bandung mampu menembus kecepatan maksimal 385 kilo meter per jam.

Kereta cepat ini memiliki kapasitas maksimal 600 penumpang.

Baca Juga: Korlantas Polri Akan Segera Mengkaji dan Evaluasi Praktik Ujian SIM Zig-Zag dan Angka 8

 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU