> >

Sakit,12 Calon Haji dari Embarkasi Surabaya Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Vod | 10 Juni 2023, 13:39 WIB

SURABAYA, KOMPAS.TV - 696 calon haji asal Provinsi Bali, masuk asrama haji embarkasi Surabaya, Jumat (9/06) sore.

Jemaah terbagi dalam kloter 45 dan 46.

Pemberangkatan dari embarkasi Surabaya juga memfasilitasi jemaah asal Bali dan NTT.

696 calon haji asal Bali ini akan diberangkatkan ke tanah suci, Sabtu (9/06) malam nanti.

Di kloter 46, jemaah asal Bali juga akan digabung dengan calon haji asal Sidoarjo dan Trenggalek.

Hingga sore kemarin, PPIH embarkasi Surabaya telah memberangkatkan 43 kloter jemaah calon haji.

Total sudah ada 19.030 calon haji dari embarkasi Surabaya yang berada di Arab Saudi.

Sementara itu, 12 calon haji dari embarkasi Surabaya terpaksa ditunda berangkat ke tanah suci.

Calon haji tersebut dipulangkan ke daerah asal karena sakit.

Embarkasi Surabaya telah memberangkatkan 42 kloter dengan total 17.928 orang yang sudah tiba di Arab Saudi.

Dari 25 calon haji indonesia yang wafat di tanah suci, 8 di antaranya dari embarkasi Surabaya.

Jemaah yang wafat mayoritas lanjut usia dan memiliki sakit jantung dan stroke.

Baca Juga: Angka Kuota Haji Tambahan Wilayah Jawa Timur Naik, dari 1.300 Jadi 1.700 Orang!

 

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU