Dilanda Musim Kemarau, Petani Padi di Bengkulu Terancam Gagal Tanam dan Merugi!
Vod | 27 Mei 2023, 20:28 WIBBENGKULU, KOMPAS.TV - Memasuki masa tanam, sejumlah petani padi di Kota Bengkulu kebingunan karena lahan pertanian mereka mengering.
Areal persawahan yang mengandalkan tadah air hujan, kini mengering lantaran sudah dua pekan wilayah Bengkulu tak diguyur hujan.
Kondisi ini membuat petani tak bisa membajak sawah untuk persiapan penanaman bibit padi.
Namun bagi sebagian petani lainnya, mereka terpaksa harus mengeluarkan biaya ekstra agar bisa mengaliri sawah mereka dengan mesin pompa agar bisa memulai masa tanam.
Jika kondisi ini berlangsung lama, petani khawatir mereka terancam gagal tanam dan merugi.
Kini para petani hanya bisa menunggu dan berharap wilayah Bengkulu kembali diguyur hujan mereka bisa memulai masa tanam.
Baca Juga: Tradisi Kawin Tebu di Cirebon, Para Petani Hias Tebu Layaknya Prosesi Pernikahan Manusia
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV