> >

Anies Minta Pemerintah Netral dan Tak Pengaruhi Rakyat di Pilpres 2024

Vod | 8 Mei 2023, 11:21 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan meminta pemerintah untuk bersikap netral dan tidak mempengaruhi rakyat untuk menentukan pilihannya di Pilpres 2024.

Hal itu disampaikan Anies saat memberikan pidato dalam acara deklarasi relawan di Senayan, Jakarta, pada Minggu (7/5/2023).

“Biarkan rakyat tanpa dipengaruhi, tanpa ada tangan negara yang terlibat. Negara netral, negara mengambil sikap di atas semuanya dan percayakan rakyat, bahwa rakyat akan menitipkan kewenangan itu pada mereka-mereka yang memiliki rekam jejak yang benar, rekam karya yang benar dan rekam gagasan yang baik,” ujar Anies.

Lebih lanjut, Anies menegaskan apabila negara tidak netral dalam pemilihan umum 2024, maka hal tersebut berarti melecehkan rakyat.

“Kalau negara sampai intervensi, namanya negara sedang melecehkan rakyat Indonesia,” tegasnya.

Ia pun berpendapat bahwa rakyat Indonesia sudah cukup dewasa untuk menentukan pilihannya.

Baca Juga: Anies ke Relawan: Kita Berhadapan dengan Kompetisi Gagasan, Kompetisi Rencana dan Rekam Jejak

“Rakyat Indonesia sudah matang, rakyat Indonesia sudah mampu untuk menentukan kepada siapa kewenangan itu dititipkan, tidak perlu ada intervensi-intervensi,” tandasnya.

Video Editor: Vila Randita

Penulis : Ikbal-Maulana

Sumber : Kompas TV


TERBARU