Mencekam! Pengakuan Penumpang Fortuner Tersangkut di Rel Kereta Api Banyumas: Mati Satu, Mati Semua
Vod | 20 April 2023, 01:12 WIBBANYUMAS, KOMPAS.TV - Penumpang mobil Fortuner, Aminah menceritakan situasi mencekam saat mobilnya diterjunkan sopir ke jembatan rel kereta api hingga tersangkut di Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023) pagi.
Aminah dan keluarga yang mudik dari Jambi tujuan Purworejo, Jawa Tengah itu tak menyangka sopir mendadak ugal-ugalan setibanya di Jawa.
“Entah kayak manalah pak di dalam mobil tuh, dia itu romet-romet (ngomel-ngomel), kata dia kalau mati satu mati semua, kalau pulang satu pulang semua. Dia bawa kami gasnya full pak, mobilnya dioleng-olengin, bahkan mobil arah lawan sampai berhenti,” ujar Aminah saat ditemui, Rabu (19/4/2023).
Aminah bersama penumpang lainnya mengaku panik dan berteriak usai sopir ugal-ugalan hingga ingin menabrak sebuah truk.
“Kami nih di dalam mobil sudah teriak-teriak, pokoknya teriak sekencang-kencangnya,” tuturnya.
Namun, sang sopir tak menghiraukan teriakan Aminah dan keluarganya justru semakin ugal-ugalan.
Baca Juga: Penampakan Mobil Fortuner Nyangkut di Rel Kereta Api Banyumas, Dievakuasi 5 Jam!
“Masih begitu, entah kenapa dia belokkan ke sini, ke rel nih tadi. Sudah belok kan, dia ini apa namanya, sempat lihat ke belakang gini. Sudah sempat lihat ke belakang, dia banting setir. Sudah banting setir ya itu nubruk jembatan ini (rel kereta api),” ungkapnya.
Video Editor: Lintang
Penulis : Ikbal-Maulana
Sumber : Kompas TV