> >

Gerakan Resik-Resik Masjid, Beginilah Kegiatan Rutin Komunitas Gimbal Alas...

Vod | 8 April 2023, 15:27 WIB

MALANG, KOMPAS.TV - Berawal dari sebuah komunitas yang kerap berkegiatan di alam bebas dan ingin melakukan kegiatan sosial, munculah sebuah gerakan bersih bersih masjid.

Inilah Komunitas Gimbal Alas dengan Gerakan Resik-Resik Masjid.

Kali ini Masjid Al Ihsan yang berada di kawasan Sukun Kota Malang menjadi sasaran untuk dibersihkan.

Sekitar 20 orang anggota komunitas menyebar di beberapa bagian masjid.

Seolah sudah paham dengan tugas masing-masing dengan teliti mereka membersihkan setiap sudut masjid.

Mulai langit langit, jendela, mimbar, lampu hingga toilet dan tempat wudlu tak luput dari proses pembersihan.

Iwan Priyadi, pencetus gerakan ini menjelaskan awalnya gerakan ini fokus pada renovasi dan bedah rumah warga kurang mampu, namun karena gerakan tersebut membutuhkan biaya cukup besar maka mereka beralih pada pembersihan masjid.

Untuk membersihkan masjid, biasanya mereka dihubungi oleh pihak takmir, namun seringkali mereka mencari sendiri masjid yang memang benar benar layak untuk dibersihkan.

Dalam gerakan bersih masjid ini mereka tidak menarik biaya sepeser pun.

Setelah berjalan selama 4 tahun, masjid yang dibersihkan  tidak hanya di Kota Malang tapi menyebar ke seluruh  Malang Raya, bahkan kini sudah muncul gerakan serupa di Surabaya dan Sidoarjo.

Tidak hanya membersihkan masjid, gerakan ini juga berkomitmen untuk mengganti Al-Quran yang tidak layak dengan Al-Quran baru.

Selain itu, perbaikan kecil atau mengganti lampu juga dilakukan sesuai dengan kemampuan uang kas dari komunitas.

Baca Juga: AG Terlibat Penganiayaan David, Kuasa Hukum Minta Pelaku Anak AG Dihukum Maksimal

 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU