> >

Pilihan Warga Korban Kebakaran Antara Relokasi Depo Plumpang atau Tempat Tinggalnya

Vod | 5 Maret 2023, 19:20 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi memerintahkan PJ Gubernur DKI Jakarta Budi Hartono dan Menteri BUMN Erick Thohir untuk mencari solusi peristiwa kebakaran Depo Pertamina Plumpang, berupa relokasi.

Sejumlah warga menyatakan ada yang setuju dan tidak setuju adanya opsi relokasi permukiman yang masuk zona bahaya Depo Pertamina Plumpang.  

Baca Juga: Korban Hilang Kebakaran Depo Pertamina Masih Dalam Pencarian, Anjing K9 Kembali Dikerahkan

Presiden Jokowi menyebut Depo Pertamina Plumpang merupakan objek vital negara yang harus dilindungi.

Area di sekitar depo tersebut masuk dalam zona berbahaya yang tidak boleh menjadi tempat tinggal penduduk.

Semestinya kawasan Plumpang, Koja, Jakarta Utara menjadi zona air yang berfungsi untuk melindungi Depo Pertamina.

"Memang zona ini memang harusnya zona air entah dibuat sungai entah dibuat, harus melindungi dari objek vital yang kita miliki," kata Jokowi saat membesuk pengungsi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Minggu (5/3/2023).

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU