> >

Indoor Multifunction Stadium GBK Habiskan Anggaran Rp 639 M, Jokowi: Bisa untuk Olahraga dan Budaya

Vod | 13 Januari 2023, 18:13 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri seremoni topping off atau pemasangan atap Indoor Multifunction Stadium di Kawasan Gelora Bung Karno (GBK), pada Jumat (13/1/2023) sore.

Jokowi mengatakan bahwa ini merupakan upaya pemerintah untuk menambah fasilitas-fasilitas di Ibu Kota Jakarta agar setara dengan kota-kota di dunia.

Selain itu, menurut Jokowi Multifunction Stadium yang dibangun sejak tahun 2021 ini dapat digunakan untuk berbagai macam event, baik olahraga maupun seni dan budaya.

“Dan bisa berfungsi baik untuk event olahraga, seperti basket, badminton, futsal, voli dan juga bisa dipakai untuk festival budaya dan seni pertunjukan serta konser-konser musik dengan kapasitas yang sangat besar,” ujar Jokowi.

Baca Juga: Saat Jokowi Malam-Malam ke Mal Kokas: Cek Aktivitas Ekonomi usai PPKM Dicabut, Pulang Bawa Rompi

Sementara itu, Indoor Multifunction Stadium ini memiliki luas sekira 50.300 meter persegi dan menghabiskan anggaran sebesar Rp 639 miliar.

“Bangunan ini dibangun sejak tahun 2021 dengan luas bangunan 50.3000 meter persegi menghabiskan anggaran Rp 639 miliar,” ucap Jokowi.

Video Editor: Firmansyah

Penulis : Ikbal-Maulana

Sumber : Kompas TV


TERBARU