> >

Jadi Perdebatan! Sambo Bersikeras Tak Perintahkan Eliezer untuk Tembak Yosua

Vod | 8 Januari 2023, 23:40 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam rangkaian pembuktian pembunuhan berencana Yosua, salah satu materi yang selalu diperdebatkan Eliezer, jaksa dan terdakwa Ferdy Sambo adalah perintah bunuh Yosua.

Ferdy Sambo tetap membantah Eliezer sepanjang sidang, dan menyebut perintah darinya "hajar Chad", bukan tembak atau bunuh Yosua.

Baca Juga: Sidang Kasus Pembunuhan Yosua, Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf Jalani Pemeriksaan Terdakwa Besok!

Sementara, sejak penyidikan hingga sidang Richard Eliezer tetap berkeyakinan ia diperintah Sambo membunuh Yosua, dengan cara menembak.

Saat Yosua datang, Sambo langsung menarik dan menyuruhnya berlutut.

Menurut kesaksian Eliezer, Yosua berlutut tepat di depan tangga dan kemudian Sambo berteriak menyuruhnya menembak Yosua.

Eliezer mengakui ia menembak Yosua tiga hingga empat kali.

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU