> >

Potensi Cuaca Ekstrem, BMKG dan BRIN Bekerja Sama untuk Lakukan Modifikasi Cuaca

Vod | 28 Desember 2022, 14:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Terkait potensi cuaca ekstrem hingga 2 Januari 2023, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengungkap, saat ini BMKG dan BRIN bekerja sama untuk melakukan modifikasi cuaca agar awan yang menimbulkan hujan lebat bisa dipaksa turun di laut.

Sebelumnya, Badan Riset dan Inovasi Nasional atau BRIN memprediksi cuaca buruk akan terjadi di wilayah Jabodetabek dan Jawa Bagian Barat mulai 28 Desember 2022.

Baca Juga: Cuaca Buruk Jabodetabek, Badai Berasal dari Laut Jawa dan Samudera Hindia

Potensi hujan badai ini berasal dari badai yang berada Laut Jawa dan badai yang berasal dari Samudera Hindia.

Badai yang berasal dari Samudera Hindia ini jauh lebih besar dan kuat.
 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU