> >

Pendamping Hukum Beberkan Poin Laporan Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan ke Bareskrim Polri

Vod | 18 November 2022, 16:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Keluarga penyintas dan korban Tragedi Kanjuruhan mendatangi Gedung Bareskrim Polri, Jumat (18/11) pagi.

Mereka datang ke Jakarta untuk mencari keadilan atas insiden maut yang menewaskan ratusan Aremania.

Baca Juga: Korban Kanjuruhan Geruduk Bareskrim, Bakal Laporkan Eks Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta

Kedatangan keluarga korban ke Bareskrim Polri adalah untuk membuat laporan baru, terkait Tragedi Kanjuruhan.

Laporan ini dilakukan untuk mendorong perubahan skema peristiwa pidana, yang selama ini ditangani Polda Jawa Timur, dalam mengembangkan proses hukum tindak pidana yang terjadi di Kanjuruhan.

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU