Gelar Demo di DPR, BEM Seluruh Indonesia & Buruh Tolak Kenaikan Harga BBM Subsidi
Vod | 27 September 2022, 18:48 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Buruh dan mahasiswa berunjuk rasa di depan Gedung DPR, Jakarta.
Buruh dan mahasiswa kembali menolak kenaikan harga BBM bersubsidi.
Pengunjuk rasa dari Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia dan sejumlah organisasi buruh meminta pemerintah membatalkan kenaikan harga BBM subsidi.
Pengunjuk rasa menilai kenaikan harga BBM berdampak pada kenaikan harga kebutuhan lainnya.
Baca Juga: Gedung Sekolah Disegel Pemilik Lahan, Siswa SD di Luwu Terpaksa Belajar di Teras Rumah Warga
Pengunjuk rasa meminta pemerintah mengevaluasi kebijakan harga BBM karena dinilai merugikan masyarakat miskin.
Demo tolak kenaikan harga BBM terus berlangsung sejak harganya naik awal September lalu.
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV