> >

Waduh, Pengendara Mobil Nekat Tabrak Polisi saat Razia Kendaraan di Gowa

Vod | 24 Agustus 2022, 10:59 WIB

GOWA, KOMPAS.TV - Seorang polisi berpegang kuat di atas kap mobil yang sedang berjalan kencang.

Di atas kap mobil itu, polisi lalu lintas ini terbawa jauh hingga 300 meter.

Peristiwa lucu itu terjadi karena pengendara mobil berusaha kabur dari razia penertiban pajak kendaraan yang digelar di bilangan Jalan Kiai Wahid Hasyim, Gowa, Sulawesi Selatan.

Pengemudi mobil panik dan nekat menabrak petugas polisi yang sedang bertugas razia kendaraan.

Anggota polisi ini pun berusaha bertahan di kap mobil.

Baca Juga: Terjaring Razia saat Bolos Sekolah, Belasan Pelajar Tak Hafal Pancasila

Akibat kejadian itu, pengemudi nyaris jadi bulan-bulanan warga lantaran aksinya sangat membahayakan.

Petugas polisi yang bertahan di kap mobil itu menjadi korban dan menjalani perawatan medis karena luka memar.

Korban pun langsung melaporkan pengemudi ke Polres Gowa.

Sementara pelaku ditahan polisi beserta barang bukti minibus untuk proses hukum lebih lanjut.

Penulis : Natasha Ancely Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU